BIMA.OBORBIMA.ID – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bima Adel Linggi Ardi SE, hadiri Rapat Paripurna Pengucapan Sumpah/Janji dan pelantikan Pimpinan Definitif DPRD Kabupaten Bima, Masa Jabatan Tahun 2024-2029 bertempat di Ruang Sidang DPRD Rabu, 6 November 2024.
Papi Adel sapaanya menyampaikan selamat bertugas kepada Pimpinan DPRD Kabupaten Bima masa masa jabatan 2024-2029.
“Baru saja kita menyaksikan pengambilan sumpah pimpinan definitif DPRD Kabupaten Bima. Untuk itu, saya atas nama pribadi dan pemerintah daerah Kabupaten Bima menyampaikan selamat dan sukses kepada pimpinan yang baru saja-dilantik,” ucapnya.
Mantan kepala DPPKAD secara khusus berharap segera dapat melakukan penyesuaian diri untuk mengemban Amanah rakyat.
“Secara khusus kepada bapak, Ibu dapat segera melakukan penyesuaian diri untuk mengemban amanah rakyat. Agar dapat menjadi penambah spirit dalam pembangunan demokrasi,” tuturnya.
Sebagai kader partai politik, kata dia, tentu sudah lama mengetahui dan memahami kedudukan anggota DPRD. Begitu pun tugas, fungsi, wewenang, dan kewajiban untuk di laksanakan dengan penuh rasa tanggung jawab demi kepentingan rakyat.
“Saya sangat berharap energi yang kita miliki tidak terkuras. Hanya untuk mempersoalkan sesuatu yang telah memiliki mekanisme yang jelas berdasarkan peraturan perundang-undangan yang berlaku,”pungkasnya.
*Red*