Blog

  • Bupati Bima Terima Tim Audit BPK NTB

    BIMA.OBORBIMA.ID – Usai mengikuti kegiatan Senam Sehat Bersama dengan para pejabat dan staf di lingkungan Sekretariat Daerah dan beberapa OPD yang berkantor di wilayah Godo, Bupati Bima Hj..Indah Dhamayanti Putri SE.,M.IP Jumat (16/2) menerima entry meeting Tim Pemeriksa Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Perwakilan Provinsi NTB yang dipimpin oleh Ketua Tim Bambang Pirwanto di Ruang Kerja Bupati Bima.

    Bambang dihadapan Bupati Bima yang didampingi Pj.Sekda Suwandi, ST.MT, Staf Ahli Bupati Bidang Pembangunan, Ekonomi dan Keuangan Iwan Setiawan SE., Asisten Pemerintahan dan Kesra Fatahullah, S.Pd, Asisten Perekonomian dan Pembangunan H.Putarman, SE, Inspektur Drs.Agus Salim M.Si, Kepala BPKAD Adel Linggi Ardi, SE, Kadis Dikbudpora Zunaidin S.Sos, MM, Kadis Kesehatan Fahrurahman SE, M.Si dan Kepala DPMD Kamaruddin, S.Sos menjelaskan tujuan entry meeting.

    “Tim audit akan melakukan pemeriksaan selama satu bulan dan akan berakhir tanggal 5 Maret 2024 mendatang,”terangnya.

    Selama jangka waktu tersebut, lanjutnya, dalam 10 hari Tim akan melakukan kegiatan pemeriksaan dokumen di kantor kemudian 20 hari berikutnya, untuk melakukan peninjauan lapangan untuk melihat dari dekat kondisi fisik subyek pemeriksaan.

    “Terkait pemeriksaan, Tim ingin memastikan bahwa laporan keuangan tertib dan saat penyerahan tidak ada koreksi jurnal. Disamping, para auditor harus meyakinkan supaya rekomendasi BPK bisa dilaksanakan dalam jangka waktu 60 hari,” tandasnya.

    Setelah menyimak pemaparan Tim Pemeriksa, Bupati Bima meminta semua Kepala OPD mempersiapkan dokumen yang diperlukan dalam pemeriksaan.

    “Saya minta Sekretaris Daerah, OPD terkait pemeriksaan menyediakan data yang diminta, mendampingi kunjungan lapangan Tim dan mempersiapkan dengan baik laporan keuangan,” Harap Bupati.

    *Red*

  • Laily Ramdhani : Lima Kepala OPD Bersaing Menuju Jabatan Sekda Kabupaten Bima

    BIMA.OBORBIMA.ID – Panitia Seleksi Terbuka Pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama Kabupaten Bima yang dipimpin Ibnu Salim, SH.,M.Si.,CGCAE melalui surat nomor: 800/05-PANSEL/07.2/2024 tanggal 16 Februari 2024 tentang Hasil Seleksi Administrasi Seleksi Terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama(JPTP) Sekretaris Daerah Kabupaten Bima tahun 2024 mengumumkan sebanyak lima peserta yang memenuhi syarat dan dinyatakan lulus JPTP tersebut.

    Plt. Kepala BKD dan Diklat Kabupaten Bima Laily Ramdhani S.STP.,MM Jumat (16/2) menjelaskan, Kelima peserta tersebut yaitu Adel Linggi Ardi, SE (Kepala BPKAD), Drs. Agus Salim., M.Si (Inspektur, Aries Munandar, ST., MT (Kadis Nakertrans), Taufik ST.,MT (Kepala Bappeda dan Litbang) dan Zunaidin S.Sos, MM (Kadis Dikbudpora).

    Laily memaparkan, pendaftatan dilakukan melalui aplikasi Sistem Informasi Seleksi Terbuka (Siselter) sebuah Inovasi terbaru dari BKD dan Diklat Kabupaten Bima, dimana Panitia hanya menerima pendaftaran peserta secara online melalui aplikasi tersebut.

    “Jadi tidak ada penerimaan dokumen secara langsung seperti seleksi sebelumnya,” Tegas Alumni STPDN ini.

    Laily menambahkan, tahapan selanjutnya adalah peserta akan mengikuti seleksi kompetensi manajerial, kemudian akan dilanjutkan pengumuman hasil seleksi kompetensi manajerial, penulisan dan pengumpulan makalah, presentasi dan wawancara personal serta penelusuran rekam jejak calon.

    “Penetapan hasil dan pengajuan calon kepada pejabat pembina kepegawaian yang semua proses tersebut direncanakan hingga Minggu II bulan Maret 2024,” Imbuhnya.

    *Red*

  • Hasil Real Count Internal Golkar, Dae Yandi Raih Suara 8.401 – Dae Dita 4.458

    BIMA.OBORBIMA.ID – Calon Legislatif (Caleg) Partai Golkar Dapil II (Madapangga dan Bolo) Nomor urut 1 Muhammad Putera Feryandi, S. Ip, M. Ip. Mendapat 8.481 suara, sedangkan untuk Dapil Sape – Lambu Diah Citra Pravitasari  4.458 suara berdasarkan hitungan cepat internal partai pada Pemilihan Legislatif Pemilu 2024.

    Pada proses Pemilihan Umum (Pemilu) di tahun 2024 khususnya di Pileg, menempatkan Muhammad Putera Ferryandi mendapat posisi pertama pada Partai Golongan Karya (Golkar) Daerah Pemilihan (Dapil) II. Sama halnya Diah Citra Pravitasari (Dae Dita) mendapatkan posisi pertama.

    Jumlah Suara yang diraih oleh Dae Yandi merupakan anak sulung Ketua DPD II Golkar Kabupaten Bima Hj. Indah Dhamayanti Putri, SE, M. Ip yaitu 8.481 suara dan Dae Dita 4.458 hasil hitungan cepat.

    Di urutan kedua ditempati oleh Caleg nomor urut 5 Syamsuddin dengan perolehan 1931 suara, kemudian Caleg nomor 3 Azhar SE dengan perolehan 1759 suara.

    Sementara Caleg nomor 2 Siti Nursusila, S. Ip, M. Ip hanya mendapatkan 1635, Mansyur, SP hanya 1620 suara, caleg nomor 7 Misfalahcm SE mengumpulkan 93 suara dan caleg nomor 6 Sri Ida Indrawati hanya meraih 10 suara, perolehan suara partai sebanyak 430 suara dari suara yang masuk 16027 suara.

    “Ini sudah final hitungan cepat yang dilakukan internal Partai Golkar,” jelas Koordinator Tim Relawan Kecamatan Madapangga, Mustafa, saat dikonfirmasi Jumat (16/02/2024).

    Dengan jumlah surat suara ini, kata Mustafa, dirinya mengucapkan terima kasih pada seluruh tim relawan yang ada yang telah bersusah payah, keluar keringat dan kehujanan untuk meriah simpatisan masyarakat,

    “Kami masih menunggu perhitungan dari PPK Kecamatan Madapangga dan Bolo serta KPU Kabupaten Bima, kami akan mengawal sampai selesai perhitungan,” pungkas dia.

    Ditempat yang sama jajaran pengurus Golkar Kabupaten Bima, bahwa suara Dae Dita tersebut di urutan yang pertama, disusul oleh H. Anwar S.Pd 1.239 suara, untuk urutan yang ketiga Mustakim SE dengan 343 suara.

    “Kami ucapkan banyak terimakasih kepada warga Sape-Lambu, yang sudah mendukung putra putri Caleg Partai Golkar,”ucapnya.

    *Red*

  • Pj. Wali Kota Bima Serahkan Bantuan Dua Unit Mobil Operasional Sampah Untuk Dua Kelurahan

    KOTA BIMA.OBORBIMA.ID – Kamis, 15 Februari 2024, di Halaman Kantor Wali Kota Bima, Penjabat Wali Kota Bima, HM. Rum, menggelar acara penyerahan bantuan mobili sampah sebagai bagian dari upaya peningkatan pengelolaan sampah di Kota Bima.

    Dalam acara tersebut, dua unit mobil operasional sampah diserahkan secara simbolis kepada Kelurahan Dara dan Kelurahan Tanjung. Penyerahan ini menjadi tonggak penting dalam mendukung kelancaran pengangkutan dan pengelolaan sampah di kedua kelurahan tersebut.

    Acara penyerahan tersebut turut disaksikan oleh sejumlah pejabat tinggi Kota Bima, antara lain Sekretaris Daerah Kota Bima, Inspektur Daerah Kota Bima, Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Bima, Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Bima, serta beberapa pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lingkup Pemerintah Kota Bima.

    Pj. Wali Kota Bima, HM. Rum, dalam sambutannya mengapresiasi langkah-langkah inovatif yang telah dilakukan oleh Kelurahan Dara dan Kelurahan Tanjung dalam pengelolaan sampah.

    “Pemberian bantuan mobil sampah ini diharapkan dapat menjadi dorongan tambahan bagi kedua kelurahan tersebut untuk terus meningkatkan kualitas pengelolaan sampah di wilayahnya masing-masing,”katanya.

    Dengan adanya bantuan ini, diharapkan dapat memperkuat sinergi antara pemerintah dan masyarakat dalam menjaga kebersihan dan kelestarian lingkungan di Kota Bima.

    “Langkah-langkah konkret seperti ini diharapkan dapat menjadi contoh bagi wilayah lain dalam upaya menjadikan Kota Bima sebagai kota yang bersih, sehat, dan nyaman untuk ditinggali,”tandasnyam

    Disamping itu, H. Mohammad Rum juga menegaskan bahwa harapan dan target dari pengelolaan sampah di Kota Bima adalah untuk menciptakan lingkungan yang bersih, sehat, dan berkelanjutan.

    “Dampaknya akan meningkatkan kesehatan masyarakat, mengurangi pencemaran lingkungan, membangun kesadaran lingkungan, menciptakan lapangan kerja, dan meningkatkan potensi pariwisata, sehingga memberikan kontribusi positif bagi keberlangsungan hidup masyarakat Kota Bima secara keseluruhan,”tutupnya.

    *Red*

  • Pemkot Bima Luncurkan Penyaluran Bantuan Pangan Cadangan Beras Tahap 1

    KOTA BIMA.OBORBIMA.ID – PJ Wali Kota Bima, Ir H. Mohammad Rum MT, bersama dengan jajaran pemerintah setempat, meluncurkan program penyaluran bantuan pangan cadangan beras tahap 1 untuk periode Januari 2024.

    Peluncuran ini menandai komitmen kuat Pemerintah Kota Bima dalam memastikan ketersediaan pangan bagi masyarakat. Bertempat di Halaman Kantor Wali Kota Bima, 15 Februari 2024.

    H. Mohammad Rum menyampaikan, pentingnya upaya bersama dalam menangani krisis pangan di tengah pandemi global dan gejolak ekonomi yang terus berlangsung.

    Beliau menekankan perlunya kolaborasi antara pemerintah, lembaga swadaya masyarakat, dan sektor swasta untuk menjaga ketahanan pangan serta memastikan distribusi bantuan yang efektif kepada warga yang membutuhkan.

    “Langkah ini diharapkan dapat memastikan bahwa bantuan yang disalurkan tepat sasaran dan mencapai keluarga yang membutuhkan dengan efisien,” ungkap HM Rum

    Menurut pernyataan dari Kepala Perum Bulog Cabang Bima, Kurnia Rahmawati, S.TP, alokasi bantuan pangan cadangan beras tahap 1 ini mencapai 154,440 ton, dan akan mencakup ribuan keluarga di berbagai kecamatan di Kota Bima. Penerima bantuan ini dipilih berdasarkan kriteria yang telah ditetapkan oleh pemerintah setempat, dengan memperhatikan tingkat kebutuhan dan kerentanan ekonomi masing-masing keluarga.

    “Peluncuran penyaluran bantuan pangan cadangan beras tahap 1 ini juga merupakan bagian dari strategi lebih luas pemerintah Kota Bima dalam memperkuat ketahanan pangan lokal dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat secara keseluruhan,”pungkasnya

    Acara peluncuran ini diakhiri dengan penyerahan simbolis bantuan pangan cadangan beras sejumlah 30 ton, kepada beberapa perwakilan penerima bantuan secara simbolis.

    Pj Wali Kota Bima dan para pejabat terkait berharap bahwa bantuan ini dapat memberikan bantuan nyata bagi keluarga yang membutuhkan dan menjadi langkah dalam membangun ketahanan pangan yang lebih kuat di Kota Bima.

    *Red*

  • Pj. Wali Kota Bima, Ir. H. Mohammad Rum, MT Laksanakan Hak Pilih Pemilu 2024

    KOTA BIMA.OBORBIMA.ID – Pj. Wali Kota Bima, Ir. H. Mohammad Rum, MT beserta istri, H. Dewi Wahyuni, SE turut serta dalam pelaksanaan pemberian hak pilih dalam Pemilu 2024.

    Pj menunaikan kewajiban sebagai warga negara dengan memberikan suara di TPS 1 Rabadompu Barat.

    Setelah menunaikan hak pilihnya, Ir. H. Mohammad Rum tak berhenti di situ. Beliau didampingi oleh Kepala Bakesbangpol Kota Bima melanjutkan agenda dengan melakukan sidak keliling ke beberapa TPS di Kota Bima.

    “Tujuan dari kunjungan ini adalah untuk memastikan bahwa proses pemilu berjalan lancar, aman, dan damai,”kata PJ

    Dalam kunjungannya, Ir. H. Mohammad Rum berinteraksi dengan para petugas TPS dan pemilih, serta mengamati langsung jalannya proses pemungutan suara.

    Dengan langkah ini, pemerintah Kota Bima berkomitmen untuk mendukung terciptanya pemilu yang transparan dan berintegritas,”ungkapnya.

    Pj. Wali Kota Bima mengungkapkan harapannya agar pemilu ini berjalan dengan lancar dan menghasilkan pemimpin yang mampu mewujudkan pembangunan dan kesejahteraan bagi masyarakat Indonesia dan Kota Bima khususnya.

    “Langkah-langkah seperti sidak keliling ini diharapkan dapat memberikan keyakinan kepada masyarakat akan keamanan dan keselamatan dalam melaksanakan hak suaranya,”imbuhnya.

    HM. Rum menjelaskan, bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memastikan pelaksanaan pemilu 2024 berjalan sesuai prinsip demokrasi untuk menjamin partisipasi aktif masyarakat dalam proses pemilu demokratis, memastikan integritas dan transparansi dalam pemilihan, serta menjamin bahwa hasil pemilu mencerminkan kehendak dan kepentingan rakyat secara adil dan akurat.

    “Semoga pelaksanaan pemilu di Kota Bima dapat berlangsung aman dan lancar sesuai dengan harapan kita bersama. Apapun hasil Pemilu nanti, semoga dapat diterima dengan penuh kesadaran dan lapang dada, karena siapapun yang terpilih adalah figur terbaik yang sesuai dengan kehendak rakyat dalam prinsip berdemokrasi. Saya berharap kita tetap menjaga kebersamaan dan kondusifitas daerah agar tetap sejuk dan damai dalam menyambut hasil pemilu 2024. Dan untuk para petugas penyelenggara pemilu di level TPS agar senantiasa memperhatikan faktor kesehatan dengan mengkonsumsi makanan tepat waktu dan juga mengkonsumsi suplemen penjaga daya tahan tubuh,” tutup HM. Rum dihadapan warga pemilih di salah satu TPS di Kota Bima.

    *Red*

  • H. Mohammad Rum Tinjau Kesiapan TPS Jelang Pemungutan Suara

    H. Mohammad Rum Tinjau Kesiapan TPS Jelang Pemungutan Suara

    KOTA BIMA.OBORBIMA.ID – Pj. Wali Kota Bima, H. Mohammad Rum, secara langsung melakukan peninjauan terhadap kesiapan Tempat Pemungutan Suara (TPS) menjelang pemungutan suara Pemilihan Umum 2024.

    Peninjauan ini bertujuan untuk memastikan kesiapan logistik dan personil penyelenggara pemilu di level TPS di beberapa kelurahan di Kota Bima.

    Dalam kegiatan tersebut, Pj. Wali Kota Bima didampingi oleh sejumlah pejabat terkait, antara lain Kapolresta Bima Kota, Dandim 1608, Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kota Bima, Ketua Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kota Bima, serta Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Bima.

    Dalam peninjauan tersebut, dilakukan evaluasi terhadap kesiapan logistik dan personil penyelenggara pemilu di TPS di berbagai kelurahan.

    “Langkah ini dilakukan untuk memastikan bahwa segala sesuatu telah disiapkan dengan baik dan sesuai dengan prosedur yang telah ditetapkan guna menjamin terselenggaranya pemungutan suara yang berkualitas dan adil,”ungkap PJ Wali Kota Bima

    Menurutnya, pentingnya kesiapan yang matang dalam menyelenggarakan pemilu demi terciptanya proses demokrasi yang sehat dan transparan. Beliau juga menegaskan komitmen Pemerintah Kota Bima untuk mendukung pelaksanaan pemilu yang aman dan lancar.

    “Diharapkan dengan peninjauan ini, semua persiapan di tingkat TPS dapat dilakukan secara optimal sehingga pemilih dapat memberikan suaranya dengan nyaman dan tanpa hambatan pada hari pemungutan suara nanti,”harapnya.

    Hm. Rum meminta agar penyelenggara pemilu di level TPS perlu memperhatikan beberapa hal terutama Kesiapan logistik, dimana penyelenggara pemilu harus memastikan semua peralatan dan materi pemilu, seperti surat suara, kotak suara, dan segala perlengkapan lainnya tersedia dan dalam kondisi baik.

    Selanjutnya HM. Rum menyoroti pentingnya kesiapan personil. “Saya meminta agar segera dipastikan jumlah dan kesiapan petugas TPS yang memadai untuk melayani pemilih dengan baik, termasuk penanganan prosedur pemungutan suara dan pengawasan,”pintanya.

    Hal penting yang turut disoroti dalam peninjauan tersebut adalah Penanganan dan prosedur khusus untuk pemilih lanjut usia atau penyandang disabilitas agar dapat memberikan suaranya dengan mudah dan nyaman.

    “Saya berharap semua unsur penyelenggara Pemilu di level TPS dapat bekerja optimal dalam melayani prosesi pemungutan dan penghitungan suara serta mendorong partisipasi aktif dari seluruh komponen masyarakat untuk memberikan hak pilihnya dalam pemilu termasuk pemilih lansia dan pnyandang disabilitas,” harap HM. Rum.

    Pj. Wali kota Bima beserta rombongan mengapresiasi kinerja tim penyelenggara pemilu di level TPS, dimana berdasarkan hasil peninjauan kesiapan TPS telah sesuai dengan target yang ditetapkan oleh KPUD dan Bawaslu Kota Bima, dimana hampir semua TPS yang menjadi sampel kunjungan sudah dalam keadaan siap untuk melayani prosesi pemungutan suara dan penghitungan suara.

    *Red*

  • Bupati Bima Hadiri Pemusnahan Kertas Suara Rusak

    BIMA.OBORBIMA.ID – Sehari menjelang pemungutan suara Pemilihan Umum (Pemilu) serentak 2024, Selasa (13/2) Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bima melakukan pemusnahan suara rusak di halaman kantor lembaga penyelenggara Pemilu tersebut.

    Acara tersebut dihadiri Bupati Bima Hj.Indah Dhamayanti Putri, SE.M.IP, Dandim 1608/Bima Letkol Inf. Andi Lulianto, S.Kom, Kapolres Bima AKBP Eko Sutomo S.IK.,M.IK, Ketua KPU Kabupaten Bima Imran, S.Pd., Ketua Bawaslu Junaidin, S.Pd beserta Komisioner Abdullah, SH, Staf Ahli, Asisten lingkup Sekretariat Daerah dan Kepala Bakesbangpol Drs.Syahrul.

    Ketua KPU Kabupaten Bima Imran, S.Pd dalam penyampaiannya mengatakan, hari ini adalah pemusnahan surat suara yang rusak hasil sortir lipat, dan sudah dilaporkan ke penyedia untuk dilakukan penggantian.

    Sesuai ketentuan, kata dia, KPU melakukan distribusi surat suara adalah tepat jumlah dengan tambahan surat suara 2 persen berbasis TPS.

    “Kertas suara yang rusak sebanyak 339 kertas suara Pemilu Presiden dan Wakil Presiden, 681 kertas suara DPR RI, 57 kertas suara DPD RI, 428 kertas suara DPRD Provinsi dan 1.577 kertas suara DPRD Kabupaten/kota,”bebernya.

    Terkait proses distribusi logistik Pemilu dari KPU ke 18 Kecamatan, sambung nya, sudah dituntaskan Senin malam. Beberapa kecamatan sudah melakukan distribusi logistik ke desa-desa dan hari ini proses distribusi diupayakan paling lambat jam 19.00 WITA sudah tiba di TPS.

    “Kita berharap Pemilu berlangsung aman dan damai tanpa gaduh,” Imbuhnya.

    Senada dengan Ketua KPU, Bupati Bima Hj. Indah Dhamayanti Putri mengharapkan agar Pemilu serentak tahun ini dapat berjalan dengan aman dan damai tanpa gejolak.

    “Saya menghimbau, agar masyarakat yang memiliki hak suara dapat menggunakan hak pilihnya, sehingga tingkat partisipasi pemilih pada tahun ini mengalami peningkatan dibanding Pemilu pada tahun 2019 lalu,”himbaunya.

    *Red*

  • Bupati Bima, Pastikan ASN Gunakan Hak Pilih Pada Rabu 14 Februari Besok

    BIMA.OBORBIMA.ID – Rabu 14 Februari 2024 adalah Pesta Demokrasi yang wajib diikuti oleh seluruh masyarakat yang memiliki hak pilih.

    Oleh karena itu, Bupati Bima ingin memastikan agar semua ASN menggunakan hak pilih dengan sebaik mungkin. “Jangan menyia-nyiakan kesempatan yang diberikan sekali dalam lima tahun ini,”
    Demikian penekanan Bupati Bima Hj.Indah Dhamayanti Putri, SE.M.IP Selasa (13/2) saat menjadi Pembina Apel pagi di Lingkungan Sekretariat Daerah Kabupaten Bima.

    Dihadapan Staf Ahli Bupati Afifudin SE, MM dan Asisten Pembangunan dan Perekonomian H. Putarman SE, para Kepala Bagian dan staf, Bupati mengingatkan agar para ASN bangun pagi agar antri lebih awal pada saat pemungutan suara.

    Umi Dinda menjelaskan, selain mengingatkan penggunaan hak pilih, ASN juga diminta untuk tetap bersemangat dalam bekerja dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

    “Hari Kamis (15/2) ASN akan kembali berkantor. Saya ingin memastikan ASN jajaran Pemerintah Kabupaten Bima tidak memanfaatkan waktu libur untuk mengurangi pelayanan kepada masyarakat,”imbuhnya.

    *Red*

  • Bupati Bima, Pastikan ASN Gunakan Hak Pilih Pada Rabu 14 Februari Besok

    BIMA.OBORBIMA.ID – Rabu 14 Februari 2024 adalah Pesta Demokrasi yang wajib diikuti oleh seluruh masyarakat yang memiliki hak pilih.

    Oleh karena itu, Bupati Bima ingin memastikan agar semua ASN menggunakan hak pilih dengan sebaik mungkin. “Jangan menyia-nyiakan kesempatan yang diberikan sekali dalam lima tahun ini,”
    Demikian penekanan Bupati Bima Hj.Indah Dhamayanti Putri, SE.M.IP Selasa (13/2) saat menjadi Pembina Apel pagi di Lingkungan Sekretariat Daerah Kabupaten Bima.

    Dihadapan Staf Ahli Bupati Afifudin SE, MM dan Asisten Pembangunan dan Perekonomian H. Putarman SE, para Kepala Bagian dan staf, Bupati mengingatkan agar para ASN bangun pagi agar antri lebih awal pada saat pemungutan suara.

    Umi Dinda menjelaskan, selain mengingatkan penggunaan hak pilih, ASN juga diminta untuk tetap bersemangat dalam bekerja dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

    “Hari Kamis (15/2) ASN akan kembali berkantor. Saya ingin memastikan ASN jajaran Pemerintah Kabupaten Bima tidak memanfaatkan waktu libur untuk mengurangi pelayanan kepada masyarakat,”imbuhnya.

    *Red*